ANALISIS TITIK LOKASI RAWAN KECELAKAN (BLACKSPOT) PADA INFRASTRUKTUR LINTAS SELATAN KALIMANTAN SEBAGAI PENUNJANG MENUJU IKN NUSANTARA
Abstract
Penetapan Kalimantan Timur sebagai Ibu Kota Negara sangat berdampak pada Pulau Kalimantan, dampak yang akan terjadi yaitu perpindahan penduduk dan pembangunan infarastruktur yang besar di Kalimantan. Pile Slab Tumbang Nusa dengan panjang 10,3 Km, merupakan infrastruktur Main Road sistem jaringan jalan pada lintas selatan pulau Kalimantan. Lintasan pada Pile Slab dominan berupa lurusan yang memungkinkan pengendara berkecepatan melebihan aturan, sehingga berpotensi menimbulkan korban jiwa. Berdasarkan masalah tersebut diperlukan sebuah analisis identifikasi titik lokasi rawan kecelakaan menggunakan metode angka ekivalen kecelakaan dan nilai batas kontrol atas dari laporan kecelakaan yang terjadi pada tahun 2013 – 2022. Hasil analisis nanti akan menjadi rekomendasi penanganan untuk menimalisir terjadinya kecelakaan akibat naiknya arus lalu lintas. Berdasarkan hasil analisis yang telah dilakukan, didapat lokasi titik rawan kecelakaan berada pada STA. 1+000 – 2+000 dan STA. 8+000 – 9+000 dengan kecelakaan dominan adalah tabrakan depan-depan dengan penyebab kecelakaan kendaraan berkecepatan tinggi pada lintasan lurusan. Diperlukan sebuah manajemen lalu lintas yang baik untuk mengurangi potensi angka kecelakaan dan rekomendasi dari hasil analisis ini agar dilaksanakan oleh manajer ruas atau pihak yang berwenang dalam infrastrukur tersebut.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.
An author who publishes in the Jurnal Darma Agung agrees to the following terms:
- Author retains the copyright and grants the journal the right of first publication of the work simultaneously licensed under the Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal
- Author is able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book) with the acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Author is permitted and encouraged to post his/her work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of the published work (See The Effect of Open Access).