WORKSHOP PENULISAN KARYA ILMIAH BAGI GURU SMA-SMK SWASTA YAPIM TARUNA SEI ROTAN, KABUPATEN DELI SERDANG TAHUN 2024

  • Irwan Susanto Universitas Darma Agung

Abstract

Kemampuan menulis merupakan salah satu keterampilan yang harus dimiliki guru sebagai bagian dari tuntutan profesionalnya. Dalam pengembangan profesional, guru diharuskan menghasilkan karya ilmiah sebagai persyaratan untuk promosi. Namun, keterampilan menulis dan minat yang rendah sering kali menghambat terpenuhinya kebutuhan tersebut. Pelatihan ini dirancang dalam bentuk lokakarya penulisan ilmiah yang terdiri dari tiga tahap. Pada tahap pertama, peserta akan mendapatkan materi dasar tentang penulisan karya ilmiah. Tahap kedua melibatkan proses pendampingan partisipatif dan terstruktur, di mana peserta harus menghasilkan karya tulis ilmiah dengan bimbingan yang ketat. Berikutnya pada tahap ketiga, peserta memaparkan hasil karyanya untuk dibahas dalam sesi diskusi bersama tim pengabdian masyarakat dan peserta lainnya. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini diselenggarakan oleh dosen Universitas Dharma Agung dalam bentuk workshop penyusunan karya tulis ilmiah bagi guru SMA dan SMK swasta di Yapim Muda Sei Rotan. Dengan materi yang meliputi teori penulisan karya tulis ilmiah serta dukungan dalam penyusunan penelitian tindakan kelas, pelatihan ini diharapkan dapat memberikan luaran berupa proposal dan draft laporan penelitian tindakan kelas. Selain menambah wawasan dalam menyusun penelitian, guru juga memperoleh pengalaman langsung dalam melakukan penelitian di bidang pendidikan.

Published
Feb 8, 2025
How to Cite
SUSANTO, Irwan. WORKSHOP PENULISAN KARYA ILMIAH BAGI GURU SMA-SMK SWASTA YAPIM TARUNA SEI ROTAN, KABUPATEN DELI SERDANG TAHUN 2024. PKM Maju UDA, [S.l.], v. 5, n. 3, p. 66 - 75, feb. 2025. ISSN 2745-6072. Available at: <https://ejurnal.darmaagung.ac.id/index.php/pkmmajuuda/article/view/5503>. Date accessed: 23 feb. 2025. doi: http://dx.doi.org/10.46930/pkmmajuuda.v5i3.5503.
Section
Articles