TEKNIK MEMPERLUAS KOSAKATA MENGGUNAKAN MORFOLOGI AFIKSASI PADA AWALAN, SISIPAN, DAN AKHIRAN DALAM BAHASA INGGRIS DAN INDONESIA

  • Susi Masniari Nasution Universitas Asahan, Indonesia
  • Rahmayunita Ansi Universitas Asahan, Indonesia
  • Rafika Muspita Sari Universitas Asahan, Indonesia

Abstract

Penelitian ini bertujuan: (1) untuk meningkatkan kemampuan siswa dalam memahami kosakata (vocabulary) menggunakan morfologi afiksasi pada awalan, sisipan, dan akhiran serta awalan dan akhiran, (2) membantu siswa dalam menghafal kosakata bahasa Inggris secara cepat, mudah ,dan tepat, (3) memperluas kosakata dalam bahasa Inggris. Jenis penelitian ini adalah quantitatif.  Penelitian ini terdiri dari dua kelompok siswa, di mana kedua kelompok tersebut dibagi menjadi Experiment Group dan Control Group.  Lokasi penelitian adalah di SMA Negeri 2 Tanjung Balai. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 60 orang siswa. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini mengambil dua kelas, yaitu kelas XII-IPA1 30 siswa dan kelas XII-IPA2. Hasil penelitian ini adalah diperoleh: hasil posttest kelas experiment XII-IPA1 mendapatkan nilai rata-rata 9,2 dan menggunakan conventional method dengan nilai rata-rata 7,5. Hasil posttest kelas experiment memberikan hasil yang lebih signifikan, sehingga dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh menggunakan teknik morfologi afiksasi untuk meningkatkan dan memperluas kosakata (vocabulary) terhadap ketertarikan dan hasil belajar siswa pada siswa kelas XII-IPA1.

Published
Jun 11, 2024
How to Cite
NASUTION, Susi Masniari; ANSI, Rahmayunita; SARI, Rafika Muspita. TEKNIK MEMPERLUAS KOSAKATA MENGGUNAKAN MORFOLOGI AFIKSASI PADA AWALAN, SISIPAN, DAN AKHIRAN DALAM BAHASA INGGRIS DAN INDONESIA. Jurnal Darma Agung, [S.l.], v. 32, n. 2, p. 1130-1138, june 2024. ISSN 2654-3915. Available at: <https://ejurnal.darmaagung.ac.id/index.php/jurnaluda/article/view/4364>. Date accessed: 20 nov. 2024. doi: http://dx.doi.org/10.46930/ojsuda.v32i2.4364.
Section
Artikel