NON-LITERAL MEANING IN COSMETIC ADVERTISEMENTS IN COSMOPOLITAN MAGAZINE
Abstract
Makna non-literal sering digunakan dalam komunikasi, baik secara lisan maupun tulisan. Dalam tulisan, makna non-literal digunakan juga di dalam iklan sehingga penulis merasa tertarik untuk meneliti mengenai makna non-literal yang digunakan di dalam iklan, khususnya iklan kosmetika di Majalah Cosmopolitan. Dari hasil penelitian ditemukan bahwa jenis-jenis makna non-literal yang digunakan dalam iklan kosmetika di Majalah Cosmopolitan adalah personifikasi, hiperbola, synecdoche, simile dan metafora. Dari hasil analisa ditemukan juga bahwa masing-masing jenis makna non-literal memiliki arti tertentu.