PENGARUH PUPUK KANDANG SAPI DAN JARAK TANAM TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI KACANG HIJAU (Vigna radiata L)
Abstract
Agustian Malik (15.061.111.003), dengan judul “Pengaruh Pupuk Kandang Sapi dan Jarak Tanam terhadap Pertumbuhan dan Produksi Kacang Hijau (Vigna radiata L.)”. Penelitian ini dibimbing oleh Ramerson J. Sumbayak, SP sebagai Ketua komisi pembimbing dan Ir. Osten M. Samosir, MP sebagai Anggota komisi pembimbing.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian pupuk kandang sapi dan jarak tanam terhadap pertumbuhan dan produksi kacang hijau. Penelitian dilaksanakan di Jl. Flamboyan Raya, Gg. Bersama, Tanjung Sari dengan ketinggian tempat ± 25 m di atas permukaan laut, yang dimulai dari bulan Mei hingga bulan Agustus 2020. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) Faktorial dengan menggunakan 2 faktor perlakuan. Faktor pertama adalah dosis pupuk kandang sapi (S) terdiri dari 4 taraf yaitu : S0 = 0 ton/ha (kontrol), S1 = 10 ton/ha (1,5 kg/plot), S2 = 20 ton/ha (3 kg/plot) dan S3 = 30 ton/ha (4,5 kg/plot). Faktor kedua adalah jarak tanam (J) terdiri dari 3 taraf yaitu : J1 = 40 x 20 cm, J2 = 40 x 25 cm dan J3 = 40 x 30 cm. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, perlakuan dosis pupuk kandang sapi berpengaruh nyata terhadap tinggi tanaman, jumlah cabang produktif, umur mulai berbunga, jumlah polong per tanaman, produksi per tanaman, bobot 100 butir biji dan produksi per plot. Jarak tanam berpengaruh nyata terhadap tinggi tanaman, jumlah cabang produktif, umur mulai berbunga, jumlah polong per tanaman, produksi per tanaman, bobot 100 butir biji dan produksi per plot. Pertumbuhan dan produksi tanaman kacang hijau lebih baik pada jarak tanam 40 cm x 30 cm (J3) dibandingkan jarak tanam 40 cm x 25 cm (J2) dan jarak tanam 40 cm x 20 cm (J1). Interaksi antara dosis pupuk kandang sapi dan jarak tanam berpengaruh tidak nyata terhadap seluruh peubah yang diamati.