RANCANG BANGUN MESIN PENETAS TELUR OTOMATIS KAPASITAS 50 BUTIR

  • Mhd Taufiq Syoufi Isma Universitas Darma Agung
  • Tamba Purba Universitas Darma Agung
  • Joslen Sinaga Universitas Darma Agung

Abstract

Usaha perkembangbiakan ayam membutuhkan proses penetasan yang pasti demi keberlangsungan usaha peternakan tersebut. Salah satu usaha yang dapat dilakukan adalah dengan membuat mesin penetas telur untuk menetaskan telur sehingga keberhasilan penetasan lebih terjamin. Mesin penetas telur ada yang berjenis manual dan otomatis. Dimana mesin otomatis lebih efektif dan efisien dalam proses penetasan telur. Sejalan dengan penggunaan mesin, maka diperlukan kebutuhan pemanas untuk memanaskan mesin tersebut dan kestabilan temperatur didalam mesin penetas telur. Salah satu upaya yang dilakukan dengan penambahan logam aluminium pada bagian dalam dinding mesin penetas telur. Dari hasil perhitungan didapatkan perpindahan panas dari sumber panas ke lapisan aluminium dinding mesin penetas adalah 256,96 Watt, perpindahan panas yang terjadi pada dinding mesin penetas sebesar 265,5 Watt, kemudian daya listrik yang terpakai selama masa penetasan adalah 8.429 Watthour

Published
Sep 9, 2022
How to Cite
ISMA, Mhd Taufiq Syoufi; PURBA, Tamba; SINAGA, Joslen. RANCANG BANGUN MESIN PENETAS TELUR OTOMATIS KAPASITAS 50 BUTIR. Jurnal Teknologi Mesin UDA, [S.l.], v. 2, n. 2, p. 67-75, sep. 2022. ISSN 2776-2068. Available at: <https://ejurnal.darmaagung.ac.id/index.php/teknologimesin/article/view/1860>. Date accessed: 22 dec. 2024.
Section
Articles

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>