RANCANG BANGUN MESIN PENGIRIS PISANG VERTIKAL UNTUK KERIPIK MENGGUNAKAN MATA PISAU PIRING ROTARY KAPASITAS 20 KG/JAM
Abstract
Keripik pisang adalah salah satu makanan ringan yang sangat digemari oleh masyarakat mulai dari masyarakat perkotaan sampai masyarakat pedesaan. Sesuai dengan perkembangan teknologi dan tuntutan masyarakat akan makanan ringan yaitu keripik pisang, maka berbagai cara dan bentuk mesin pengiris pisang pun muncul. Ada beberapa mesin yang digerakkan dengan tangan atau manual tentunya dengan kapasitas yang kecil, ada pula yang digerakkan oleh motor dan tentunya dengan kapasitas yang jauh lebih besar. Maka penulis merancang mesin pengiris pisang untuk keripik dengan kapasitas 20 kg/jam menggunakan plat penekan sebagai penekan pisang yang akan diiris agar mudah dalam pengerjaannya. Plat penekan digerakkan oleh ulir penekan dengan panjan ulir penekan yang direncanakan 180 mm dan berdiameter 25 mm. Plat yang digunakan adalah plat yang terbuat dari stainless steel dengan ketebalan 3 mm, lebar plat penekan 100 mm, panjang plat penekan 350 mm. Diameter piringan pembawa pisau pengiris 350 mm, panjang pisau pengiris 120 mm, lebar pisau pengiris 20 mm. Poros menggunakan bahan baja karbon yang difinishing dingin yaitu S35C-D.